Kawasan Bukit di Danau Toba Terbakar, Sungguh Mengerikan!

by -80 Views

Jakarta, CNBC Indonesia – Kawasan perbukitan di Desa Silalahi 3, Kecamatan Silahisabungan, Kabupaten Dairi telah terbakar habis oleh api pada Sabtu (27/7/2024). Lokasi bukit ini berada tepat di pinggiran Danau Toba.

Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Dairi mengungkapkan bahwa lahan yang terbakar di lokasi tersebut mencapai 10 hektare. Kebakaran ini meluas akibat angin kencang yang berhembus di wilayah tersebut.

Menurut informasi dari BPBD, tidak ada korban jiwa maupun rumah warga yang terbakar dalam peristiwa ini. Proses pemadaman terhambat oleh sulitnya akses ke lokasi lahan yang terbakar.

“Saat ini tim masih berupaya memadamkan api di lokasi bencana,” ungkap BPBD dalam keterangan resminya.

Warga sekitar, Gogo, menyatakan bahwa kebakaran telah terjadi sejak Jumat (26/7/2024) dan masih belum teratasi.

“Bukit terbakar dimulai dari tanggal 26, pukul 14.24 WIB,” ujar Gogo kepada detikSumut pada Sabtu (27/7/2024).

(haa/haa)